Laboratorium Teknik Pengujian Kualitas Lingkungan

Lokasi:

Departemen Teknik Kimia, Lantai 3, FT USK.


Tentang Laboratorium Teknik Pengujian Kualitas Lingkungan:

Laboratorium Teknik Pengujian Kualitas Lingkungan (LPKL) berfungsi sebagai penyedia sarana laboratorium pendidikan dan penelitian dalam bidang rekayasa lingkungan. LPKL dilengkapi dengan peralatan laboratorium yang mutakhir sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) untuk menghasilkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas dan karya ilmiah yang diakui baik nasional maupun internasional, serta sebagai laboratorium penguji bagi masyarakat yang memerlukan, berkaitan dengan pencemaran lingkungan. LPKL memberikan pelayanan dan mengutamakan mutu dan kepuasan customer serta menjamin bahwa pekerjaan pengujian dilaksanakan dengan cepat dan teliti sesuai dengan metode pengujian yang telah ditetapkan untuk menghasilkan pengujian yang akurat dan dapat dipercaya. Laboratorium ini diketuai dan dikelola oleh Dr. Edi Munawar, S.T., M.Eng.

Ketua Laboratorium
Dr. Ir. Edi Munawar, S.T., M.Eng.
Lektor, Departemen Teknik Kimia
Email: edi.munawar@usk.ac.id
Research Interest: Teknologi Pengendalian Pencemaran
https://www.scopus.com/authid/detail.uri?authorId=57196371645

 


Fasilitas:

LPKL dilengkapi dengan instrumentasi handal seperti Gas Chromatography Mass Spectroschopy (GCMS), Fourier Transform InfraRed (FTIR), UV-Spectrofotometer, Atomic Absorption Spectrometer (AAS), dan alat-alat mutakhir lainnya.


Aktivitas:

Service pengujian sampel internal maupun eksternal.

Views: 55